Pijat Swedia Adalah – Definisi, Penerapan dan Manfaatnya

pijat swedia adalah

Pijat swedia adalah salah satu terapi pijat yang cukup terkenal di Indonesia dan sangat sering ditawarkan di sejumlah panti dan jasa pijat panggilan Jakarta. Seperti namanya, terapi pijat ini berasal dari negara Swedia dan umumnya diaplikasikan ke seluruh bagian tubuh. 

Nah, pada kesempatan kali ini, kami akan mengajak anda untuk berkenalan lebih dalam dengan terapi pijat unik yang satu ini. Penasaran?

Langsung saja, simak ulasan selengkapnya mengenai terapi pijat swedia ini yang telah kami rangkum di bawah ini.

Table of Contents

Pijat Swedia Adalah..?

swedish massage adalah
Sumber gambar: pexels.com/Anna-Tarazevich

Pijat swedia adalah salah satu jenis pijat yang bermanfaat untuk mengurangi ketegangan otot setelah beraktivitas, seperti olahraga atau bekerja. Saat bekerja atau berolahraga, terutama di area bahu, leher dan punggung bagian bawah. 

Umumnya, terapi pijat tradisional dari swedia ini diterapkan dengan beberapa teknik pijat, yaitu meliputi:  

  • Memberikan tekanan memanjang.
  • Meremas dengan telapak atau jari tangan.
  • Memberikan tekan melingkar.
  • Memberikan pijatan sendi pasif.

Melalui teknik pijat yang disebutkan di atas, terapis akan dapat membuat otot yang tegang menjadi lebih rileks. Selain itu, pijatan yang diberikan juga akan memberikan stimulus pada saraf dan memperlancar aliran darah di tubuh.

Manfaat Pijat Swedia

manfaat pijat swedia
Sumber gambar: pexels.com/Anna-Tarazevich

Seperti yang disebutkan sebelumnya, bahwa pijat swedia adalah salah satu terapi pijat yang menawarkan banyak manfaat kesehatan untuk tubuh. Beberapa diantaranya telah kami jelaskan secara sepintas di atas. 

Untuk lebih detailnya, berikut adalah beberapa manfaat kesehatan yang ditawarkan oleh jenis pijat ini.

1. Meredakan Ketegangan Otot

Swedish massage adalah salah satu terapi pijat yang dikenal dapat membantu meredakan ketegangan otot di bagian leher, punggung dan juga pundak. Penerapan terapi pijat ini dapat memberikan efek rileks pada otot tubuh.

2. Mengurangi Stress

Melansir ulasan dari halaman sehatq.com, disebutkan bahwa kondisi stress dapat membuat tubuh memproduksi hormon kortisol dalam jumlah tinggi. Produksi hormon kortisol yang berlebih ini dapat memicu munculnya sejumlah penyakit seperti darah tinggi, diabetes hingga depresi. 

Penerapan terapi pijat swedia ini dapat membantu merelaksasi tubuh dan pikiran, sehingga tingkat stress pun dapat berkurang.

3. Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Meningkatkan kekebalan tubuh juga adalah salah satu manfaat kesehatan yang ditawarkan oleh pijat swedia. Hal ini diungkap dari sebuah penelitian yang dilakukan oleh The National Center for Complementary and Alternative Medicine. 

Penelitian tersebut mengungkap bahwa memberikan pijatan swedia selama 24 menit dapat meningkatkan kadar limfosit, sehingga sistem kekebalan tubuh dalam menghadapi penyakit pun menjadi meningkat.

4. Memperlancar Aliran Darah

Manfaat terapi pijat swedia yang terakhir adalah memperlancar peredaran darah. Tekanan saat pengaplikasian pijat swedia ini dapat membantu memperlancar aliran darah tubuh, sehingga tubuh menjadi lebih bugar dan berenergi.

Baca Juga: Pijat Panggilan Balikpapan 24 Jam Terapis Cantik

Hal yang Perlu Diketahui Sebelum Mencoba Pijat Swedia

hal penting terkait pijat swedia
Sumber gambar: pexels.com/Anna-Tarazevich

Sebelum mencoba terapi pijat swedia, terdapat beberapa hal penting yang sebaiknya anda perhatikan. Adapun beberapa hal penting tersebut meliputi:

1. Pilih Terapis Profesional

Saat ini, pijat swedia ini dapat ditawarkan di banyak panti dan penyedia jasa pijat. Namun dalam hal ini, anda sebaiknya memilih tempat pijat yang didukung oleh terapis profesional. Hal ini disarankan agar terapi pijat yang anda dapatkan benar benar dilakukan dengan metode yang benar. 

Neala Massage adalah salah satu jasa pijat yang dapat anda pertimbangkan dalam hal ini. Neala Massage didukung oleh para terapis profesional berlisensi yang menjamin kualitas pijat yang diberikan.

2. Jelaskan Preferensi

Hal selanjutnya yang juga perlu anda ketahui sebelum mencoba swedish massage adalah terkait dengan preferensi pijat anda. Pastikan anda menyampaikan preferensi pijat anda kepada terapis yang bertugas, demi memaksimalkan performa pijat yang dilakukan. Preferensi pijat yang dimaksud di sini adalah seperti kuat tekanan saat pijat, durasi pijat dan permintaan lainnya.

Itulah beberapa ulasan dari kami mengenai pijat swedia, yang mencakup definisi hingga manfaatnya untuk kesehatan tubuh. Pijat swedia adalah salah satu pilihan yang cukup efektif sebagai terapi kesehatan jika anda ingin merelaksasi otot dan mengurangi stress. 

Bagaimana? Apakah anda tertarik untuk mencoba jenis pijat yang satu ini?. 

Jika anda tertarik untuk menikmati jenis pijat ini, anda dapat memesan layanan pijat swedia ini di sejumlah jasa pijat terdekat dari lokasi anda.

Baca Juga: Pijat Panggilan Bintaro 24 Jam Terapis Cantik

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *